Skip to content

Hasil Portfolio Liburan

Hasil Portfolio Liburan

Pada bulan Desember saya menulis artikel mengenai Portfolio Liburan yang intinya mempersiapkan portfolio saham sebagaimana caranya agar kita bisa menikmati liburan 100%. Pada pertengahan Desember saya berlibur bersama istri ke negara yang beda 12 jam dengan jam Indonesia dan saya berkomitmen untuk tidak ngecek apapun tentang saham agar bisa menikmati liburan kami.

Saya ingin bereksperimen 2 hal, yaitu menguji teknik saya mempersiapkan portfolio saham liburan yang sudah saya jelaskan di sini dan menguji ketahanan mental saya untuk tidak mengecek harga saham maupun berita saham.

Selama liburan saya hanya 3x mengecek akun ataupun berita saham. Saya cek RTI dan akun saham dua kali pertama untuk menjawab pertanyaan dari anggota grup Telegram Paskalis Investment tentang BJTM dan UCID. Lalu terakhir kali saya cek saham sebelum malam tahun baru untuk update grafik di bawah ini.

Kinerja Paskalis Investment Desember 2019

Sedangkan performa portfolio saham liburan Paskalis Investment agak kurang memuaskan, karena kenaikan portfolio saya yang hanya 3.03% masih kalah dengan IHSG 4.79%. Dua penyebab utama kekalahan tersebut adalah karena saya investasi cukup besar di ADMF dan BJTM. ADMF memang saham yang cenderung tidak mengikuti IHSG, IHSG turun ADMF bisa naik dan sebaliknya. Jadi ADMF bukanlah saham yang tepat pada saat momen Window Dressing. Sedangkan BJTM harganya cenderung flat dan turun pertengahan November, dan sialnya saya investasi BJTM pada pertengahan November.

Kesimpulannya, eksperimen ini saya katakan berhasil! Lho kok berhasil?
Ya, karena tujuan utamanya adalah agar saya dan keluarga bisa menikmati liburan ini 100% tanpa kepikiran dengan investasi saya. Buktinya saya bisa mengingat semua makananan yang kita makan, tempat yang kita kunjungi dan momen-momen indah selama perjalanan. Jadi saya tidak menyesal seperti cerita Peter Lynch. Bagi saya kenaikan 3% portfolio hanyalah bonus semata. Karena tujuan utama saya berinvestasi adalah menciptakan kesempatan untuk menikmati hidup tanpa beban finansial.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *